FAKULTAS SYARIAH BERKERJA SAMA DENGAN PUSAT STUDI ISLAM, PEREMPUAN DAN PEMBANGUNAN (PSIPP)

Salatiga, (4 November 2025)- Fakultas Syariah menyelenggarakan acara peresmian kerja sama dengan Pusat Studi Islam, Perempuan Dan Pembangunan (PSIPP).  Acara ini bertempat di  Gedung Aula Fakultas Syariah yang di hadiri oleh Civitas Akademika Fakultas Syariah, Tenaga Pendidik, Karyawan Fakultas Syariah serta pihak Pusat Studi Islam, Perempuan Dan Pembangunan (PSIPP) Ibu Yulianti Mutmainnah, S.H.I.,M.Sos selaku Ketua.

Tepat pukul 10.00 WIB, Fakultas Syariah resmi menjalin kerja sama dengan Pusat Studi Islam, Perempuan dan Pembangunan (PSIPP) setelah dilakukannya penanda tanganan atas Memorandum of Agreement (MOA) kedua belah pihak.

Adapun isi Memorandum of Agreement (MOA) yang telah tertanda tangani ialah kerjasama perihal pendidikan, penelitian dan pengabdian.  Pada  penelitian dan pengabdian nantinya pihak ITB Ahmad Dahlan akan memberikan bantuan dana penelitian kepada mahasiswa, yang ingin meneliti (kepentingan skripsi) mengenai perihal pentingnya distribusi zakat untuk perempuan korban kekerasan seksual.

Dengan adanya kerja sama ini semua berharap dapat memberikan bekal ilmu untuk Fakultas Syariah terkait isu -isu perempuan korban kekerasan seksual, dan ilmu terkait pendistribuan zakat kepada Perempuan korban kekerasan. Sebagaimana Prof Dr. Ilyya Muhsin, S.H.I., M.Si sampaikan dalam sambutannya.

 “Dengan adanya kerja sama ini semoga kita dapat mengambil manfaat nya, yang mana nantinya fakultas syariah akan dapat ilmu terkait isu -isu pereumpuan korban kekerasan seksual, dan ilmu terkait pendistribuan zakat kepada Perempuan korban kekerasan.Dan selain manfaat substantif semoga dengan adanya kerja sama ini dapat meningkatkan prestasi fakultas syariah UIN Salatiga”, ujar Prof Dr. Ilyya Muhsi, S.H.I., M.Si.

Tepat Pada Pukul 11.WIB acara peresmian selesai, semua hadirin meninggalkan tempat dengan penuh bahagia.

Kontributor: Muhammad Nur Fadlan (Mahasiswa HTN angkatan 2023)