Menyimak Sukses Jurnal Ijtihad Q1: Kunjungan Jurnal Jambura Tempuh Benchmarking Upaya Capai Kualifikasi Q2
Salatiga, FaSya-Dalam rangka belajar strategi meraih kualifikasi jurnal Q2, Jurnal Jambura Law Review (JALREV) dari Fakultas Hukum (FH) Universitas Negeri Gorontalo (UNG) melakukan kunjungan benchmarking ke Jurnal Ijtihad di Fakultas Syariah (FaSya) UIN Salatiga (UIN-SAGA), 23-04-2024. Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya untuk memperkuat kapasitas dan kompetensi pengelola jurnal serta menghimpun peluang kerjasama antara jurnal, khususnya jurnal dalam Negeri.
Mewakili Dekan, Wakil Dekan Bidang Akademik Dr. Farhani, S.H., SH.I., M.H. menyampaikan terima kasih atas kunjungan kehormatan dari Jurnal Jambura. Dalam paparannya, beliau menjelaskan bahwa jurnal Ijtihad awalnya merupakan jurnal tertua kedua di UIN Salatiga dan pernah menjadi jurnal syariah satu-satunya se-Indonesia yang terakreditasi. Melalui berbagai workshop pengelolaan jurnal, membuahkan hasil dalam membangun jurnal Ijtihad hingga mencapai kualifikasi Quartile 1 (Q1) setelah sebelumnya terindeks di Scopus. Target awal setelah terindeks di Scopus adalah masuk kualifikasi Quartile 2 (Q2), namun dengan hasil yang memuaskan, jurnal Ijtihad berhasil tembus ke kualifikasi Q1. Raihan tersebut terjadi salah satunya mengikuti jejak di jurnal senior di UIN Salatiga yaitu Indonesian Journal yang telah sebelumnya masuk dan bisa mempertahankan selama 6 tahun dan kualifikasi Q1″.
Dalam benchmarking, rombongan pengelola Jambura Law Review membawa Novendri M. Nggilu selaku Editor in Chief serta Board of Editors yang terdiri Jufryanto Puluhulawa, S.H., M.H., Moh. Rivaldi Moha, S.H., M.H., Apripari, S.H., M.H., Ahmad, S.H., M.H., Usman Rasyid, S.H., M.H., Rismanto Kaku, S.H., M.H.
Novendri menyampaikan maksud dan tujuan kunjungan ke pengelola jurnal Ijtihad. Dengan JALREV juga telah terindeks di Scopus sejak 1 Januari 2024, persiapan penting dilakukan untuk pemeringkatan Quartile. Salah satu langkahnya adalah dengan melakukan benchmarking pengelolaan jurnal, guna mempelajari dan memperkuat kapasitas serta kompetensi pengelola jurnal, ungkapnya”.
Tujuan lainnya adalah untuk membangun silaturahmi dengan jurnal-jurnal perguruan tinggi serta belajar bagaimana membangun jurnal agar dapat mencapai target kualifikasi Q2. Dukungan tinggi dari Rektor UNG dengan menitipkan amanah untuk menjadikan jurnal tersebut masuk ke kualifikasi Q2 turut menjadi dorongan bagi tim pengelola jurnal Jambura. kemudian, kunjungan ini diharapkan dapat menghasilkan kerjasama yang bermanfaat antara kedua jurnal serta memberikan inspirasi dan motivasi bagi pengelola jurnal lainnya dalam upaya meningkatkan kualitas dan kualifikasi jurnal mereka.
Sesi diskusi, Endang Sriyani, M.H.I. selaku managing editor jurnal IJTIHAD memaparkan kiat sukses jurnal Ijtihad melakukan berbagai upaya supaya bisa mencapai Quartile 1, dua diantaranya adalah sering melakukan kunjungan dan kerjasama dengan jurnal-jurnal Hukum/Hukum Islam yang telah terindek scopus, yang kedua konsistensi menjaga kualitas artikel yang akan diterbitkan di jurnal Ijtihad. Semakin berkualitas artikel maka akan semakin banyak menarik pembaca dan penulis untuk menjadikan artikel-artikel Ijtihad sebagai rujukan tulisan mereka.